penulis, Rully Trihantana, Tubagus Rifqy Thantawi, Susi Melinasari, Yaya Ruhendi Casmita Pujiharto, Muhammad Kharis Mubarok [dan Ria Kusumaningrum, Hafid Fadilah, Bayu Purnama Putra, Miftakhul Anwar, Azizah Mursyidah] ; editor, Tubagus Rifqy Thantawi ; tata letak dan perancang sampul, Basit Tulhuda
Buku ini disusun sebagai kumpulan pemikiran dari para Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Sahid Bogor, serta Dosen Sekolah Pascasarjananya. Buku membahas tentang
sejarah ilmu manajemen, organisasi dan manajemen, lingkungan dan organisasi bisnis, konsep dasar etika manajemen, konsep dasar perencanaan dalam manajemen, konsep dasar manajemen strategis, konsep dasar pengorganisasian dan pengawasan, fungsi pengorganisasian dan manajemen sumber daya manusia, karakteristik individu dalam organisasi, peran motivasi dan kepemimpinan dalam organisasi dan manajemen. Manajemen, pengelolaan, atau pengurusan sebagai sebuah proses perencanaan, pengorganisasian, pengoordinasian, dan pengawasan sumber daya untuk mencapai sasaran secara efektif dan efisien. Dengan demikian, kegiatan perekonomian dijalankan oleh kita sebagai subyek yang memahami dan menguasai keilmuan ilmu manajemen, dan tidak menyimpang dari prinsip-prinsip keadilan dalam ekonomi dan bisnis Islam.